banner image
Sedang Dalam Perbaikan

3 KULINER UNIK DI JEPANG SELAIN SUSHI

Pergi ke jepang bisa menjadi salah astu pilihan libur panjang kalian
dan jepang juga dikenal sebagai negara dengan banyak tujuan wisata dan beragam kulinernya.

berikut adalah kuliner unik khas jepang yang belum anda tahu :



1. NATTO


Natto adalah makanan tradisional Jepang satu ini memiliki aroma tajam. Terbuat dari fermentasi kedelai membuat tekstur natto sedikit lengket. 

Orang Jepang biasanya mengonsumsi natto dengan nasi panas plus kecap atau mustard. Natto dijual di semua supermarket atau minimarket yang ada di Jepang. Kamu juga bisa berkunjung ke Kota Mito, Ibaraki yang dikenal sebagai 'kotanya natto di dunia'.



2. SHIRAKO


Shirako adalah Kudapan yang terbuat dari kelamin dan sperma ikan cod. Shirako berwarna putih dengan tekstur lembut dan creamy. 

Biasanya, kudapan ini dimakan mentah layaknya sashimi. Selain itu, shirako juga bisa direbus untuk kemudian dinikmati bersama saus ponzu yang terbuat dari campuran air jeruk, kecap, cuka beras, katsuoboshi, dan rumput laut.



3. IKA IKIZUKURI


Ika Ikizukuri adalah Sajian yang berupa sashimi cumi-cumi yang dipotong dalam kondisi hidup, berbeda dengan sajain sashimi umumnya. 

Wisatawan kadang menyebutnya sebagai 'dancing squid', sebab tentakel cumi-cumi masih bergerak sebagai reaksi dari tumpahan saus yang menimpanya. Bahkan, terkadang tentakel itu masih bergerak di mulut saat dilahap. Wah, unik ya!

3 KULINER UNIK DI JEPANG SELAIN SUSHI 3 KULINER UNIK DI JEPANG SELAIN SUSHI Reviewed by MCH on September 18, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.