banner image
Sedang Dalam Perbaikan

Chrome, Browser Terbaik Sepanjang Masa

Browser terbaik sepanjang masa


Ada banyak browser yang bisa kita gunakan pada saat ini, beberapa diantaranya adalah google chrome, mozila firefox, opera, safari, uc browser dan lain sebagainya. tapi, semakin banyak nya browser yang diciptakan, justru malah membuat para pengguna internet kebingungan saat ingin memasang browser di pc/laptop maupun pada smartphone dan gadget lainnya.

Oleh karena itu, dengan banyak nya browser yang mudah didapatkan, setidaknya kita harus pandai pandai memilih browser yang terbaik dari yang paling baik supaya tidak ada penyesalan dikemudian hari. untuk mengetahui browser yang terbaik pada saat ini, silahkan sobat baca tulisan sederhana ini sampai selesai!

"Seperti apakah browser yang terbaik itu?"

1. Paling banyak digunakan 
Berdasarkan fakta, ternyata browser yang paling banyak digunakan di seluruh dunia itu adalah google chrome. Selain lebih populer dari browser browser yang lainnya, google chrome juga diciptakan dan dikembangkan oleh google sendiri. Dengan demikian, kualitas dan keunggulan dari google chrome ini tidak perlu di ragukan lagi.

2. Loading yang cepat 
karena google chrome di desain dengan tampilan yang minimalis, sehingga hal ini menyebabkan loading google chrome menjadi semakin ringan dan cepat. Dengan browser yang memiliki loading yang cepat, tentu saja akan memberikan kenyamanan dan juga kelancaran ketika kita berselancar di dunia maya.

3. Tidak membutuhkan sumber daya/resource yang besar 
Karena google chrome hanya membutuhkan sumber daya/resource yang kecil, jadi browser ini bisa dipasang pada semua perangkat yang memiliki spesifikasi rendah maupun tinggi. Selain itu, kapasitas ram juga akan menjadi lebih hemat. Dengan demikian, pc/laptop maupun smartphone tidak akan mengalami yang namanya hang atau lemot saat membuka browser ini.

4. Terkoneksi langsung dengan mesin pencari google 
Pasti sobat semua sudah tahu kan kalau mesin pencari terbesar di dunia itu adalah google? Jadi ketika sobat melakukan pencarian pada browser yang memiliki/ terkoneksi dengan mesin pencari terbesar, tentu saja hasil pencarian nya pun akan lebih banyak dan lengkap.

Dan hal ini hanya terdapat pada browser google chrome. Dengan demikian, ketika sobat melakukan pencarian di internet menggunakan browser google chrome, sobat tidak perlu lagi mengetik google.com seperti pada saat menggunakan browser lain untuk menggunakan mesin pencari google.

5. Bisa mendeteksi kata kunci yang dicari 
Karena google chrome memiliki system pendeteksian kata kunci yang sensitive, jadi itu artinya pencarian kita akan lebih dimudahkan dengan ditampilkan nya semua kata kunci yang terkait. Dan itu akan mempercepat pencarian sobat di internet.

Selain itu, ketika sobat hanya mengetik beberapa huruf saja pada kotak pencarian, maka google akan langsung memberikan rekomendasi kata kunci yang dicari. Jadi sobat tidak perlu lagi mengetik banyak huruf pada kotak pencarian.

6. Didukung secara full 
Mulai dari aplikasi sampai update terbaru, semuanya diberikan secara gratis oleh google. Oleh karena itu sobat gak perlu khawatir lagi karena takut ketinggalan aplikasi terbaru dari google. Selain itu, browser google chrome juga selalu up to date, jadi sobat gak bakalan ketinggalan versi terbaru dari google chrome.

7. Tampilan/ themes browser bisa dirubah 
Ketika melihat tampilan browser yang itu itu saja mungkin akan membuat user cepat bosan. Namun hal ini tidak bakalan terjadi bila sobat menggunakan browser google chrome. Karena, themes pada browser google chrome ini bisa dirubah rubah kapan saja sesuai keinginan sobat. ada banyak pilihan themes yang disediakan, dan semua themes itu diberikan secara Cuma Cuma alias gratis. Jadi, sobat tinggal pilih saja themes yang sesuai dengan selera sobat sendiri.

8. Mendukung integrasi IDM secara penuh 
Saya yakin sobat sudah tidak asing lagi dengan yang namanya IDM (internet download manager) sebuah software yang berfungsi untuk mendownload file file di internet. Nah untuk memaksimalkan fungsi dari IDM ini, sobat harus mengintegrasikan terlebih dahulu dengan browser yang akan di gunakan.

Beberapa browser mungkin mendukung pengintegrasian dengan IDM, tapi dukungan yang diberikan tidak sepenuh dukungan yang diberikan oleh browser google chrome.

9. Dilengkapi dengan mode incognito 
Mode incognito adalah mode yang di berikan untuk menonaktifkan jejak atau history penelusuran pada browser. Jadi bila sobat tidak ingin meninggalkan jejak penelusuran pada browser, sebaiknya aktifkan saja mode incognito ini. Menu incognito ini bisa dengan mudah ditemukan dan di aktifkan pada opsi browser google chrome.

10. Mudah diseting ke bahasa indonesia 
bagi yang tidak menguasai bahasa inggris atau tidak mengerti sama sekali, gak usah khawatir, karena google chrome sudah dilengkapi dengan bahasa indonesia yang bisa di atur setingan bahasanya dengan mudah. jadi gak ada salahnya kalau mulai dari sekarang, sobat sobat semua menggunakan browser terbaik sepanjang masa ini.

itulah postingan untuk kali ini, semoga tulisan yang sangat singkat dan sederhana ini ada manfaatnya untuk sobat sobat semua. akhir kata, saya ucapkan terima kasih atas kunjungan nya. ☺

Berikutnya: 7 Raksasa Google Yang Mempengaruhi Dunia
Chrome, Browser Terbaik Sepanjang Masa Chrome, Browser Terbaik Sepanjang Masa Reviewed by DAL on February 03, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.