Instal Dapodik V.1.0.
Sebelum melakukan instal Dapodik V.1.0 ini, kita harus lihat dulu apakah di komputer sudah terinstal aplikasi dapodik versi sebelumnya atau belum. Jika sudah ada aplikasi dapodik versi sebelumnya, maka kita harus uninstal dulu tetapi jika di komputer belum terpasang aplikasi dapodik, kita bisa langsung instal dapodik V.1.0.
Selanjutnya kita siapkan aplikasi yang akan di instal yaitu:
1. Prefill Dapodik
2. Aplikasi Dapodikdas V.1.0
Jika semua kelengkapan sudah siap, kita bisa langsung instal, tetatpi jika belum punya Instaler Aplikasi Dapodik V.1.0. dan prefill nya, maka kita harus mendownload dulu atau minta ke teman yang sudah mendownload.
Cara Download Aplikasi Dapodik V.1.0. dan Prefill Dapodik
Buat dulu folder prefill di drive C dengan nama prefill_dapodik, lalu Copy paste kan prefill dapodik (berupa file 'prf' yang dilambangkan dengan gambar kunci) hasil download tadi ke polder tersebut. Bisa dilihat pada gambar di bawah ini.
Sekarang kita buka Instaler dapodik yang sudak di download dengan cara double klik pada nama aplikasi tersebut.
Klik gambar untuk memberbesar
Klik tombol "Run"Klik gambar untuk memberbesar
Klik tombol "Lanjut"
Httpd Port dan Postgress Po biarkan isinya apa adanya, klik saja tombol "Lanjut"
Selanjutnya pada Kesepakatan atas Lisensi, pilih "Saya stuju dengan kesepakatan tersebut" lalu klik tombol "Lanjut"
Tunggu hingga proses intal selesai
Kemudian pada Konfigurasi Server Dapodikdas klik tombol "Lanjut" untuk konfigurasi ke server, tunggu beberapa saat sampai konfigurasi selesai
Gambar di bawah ini menunjukan bahwa aplikasi dapodik sudah terinstal, tetapi kita belum bisa menggunakan aplikasi tersebut. Klik saja tombol "Selesai" maka aplikasi dapodik akan terbuka pada web browser (mozilla,chrome,explorer,dsb).
Gambar di bawah ini menunjukan aplikasi dapodik siap di regristasi, isi data yang dibutuhkan sampai dengan selesai. Untuk yang belum punya kode regristasi bisa minta ke Operator Kabupaten.
Setelah data regristasi di isi, klik tombol "Simpan", tunggu sampai proses regristasi selesai. Jika cara instal aplikasi dapodiknya benar, maka akan langsung muncul login ke dapodik. Gambar di bawah menunjukan bahwa proses instalasi dapodik V.1.0 sudah selesai dan berhasil.
Demikian Cara Instal Dapodik V.1.0 untuk Semester Genap Tahun 2016, semoga bermanfaat.
TERIMA KASIH.......
Cara Instal Dapodik V.1.0 Semester Genap Tahun 2016
Reviewed by MCH
on
January 16, 2016
Rating:
No comments: