banner image
Sedang Dalam Perbaikan

Cara Membuat Martabak Mini

Hai sobatku masih ketemu lagi dengan admin, siapa sih yang tak suka dengan camilan Martabak ini? Bagaimana jika sobat membuat Martabak Mini  dirumah, mudah lho!

Bahan-bahan: 
kulit lumpia siap pakai (ukuran 20 x 20 cm)
500 gr daging sapi cincang 
14 batang daun bawang, potong kecil
6 butir telur ayam kocok lepas
minyak secukupnya

Bumbu halus: 
6 siung bawang putih, cincang halus
2 siung bawang bombay, cincang kasar
2 sdm mentega
1 sdt garam
1 sdt gula
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk
penyedap rasa secukupnya (optional)

Cara membuat:
  • Lelehkan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan daging cincang dan masak hingga matang.
  • Masukkan merica, garam, pala, gula dan penyedap rasa. Aduk rata hingga bumbu meresap. Angkat dan biarkan dingin.
  • Kocok lepas telur, tambahkan sedikit garam, masukkan daun bawang cincang dan daging yang sudah dingin dan campur rata.
  • Siapkan kulit lumpia dan isi dengan adonan daging. Lipat dan rekatkan dengan telur. Jangan mengisi terlalu banyak agar matang hingga ke dalam.
  • Goreng martabak hingga matang dan kecoklatan.
Siap sajikan dengan saus atau cabai. Jika kulit terlalu tipis, bisa didobel agar tidak robek ketika membungkus adonan daging.
Cara Membuat Martabak Mini Cara Membuat Martabak Mini Reviewed by MCH on June 02, 2015 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.