Punya banyak buah mangga dirumah, bingung mau dibuat apa? Biar tak bosan jika memakan nya begitu saja, maka sobat coba buat Frappe Mangga dirumah.
Minuman segar ini sangat mudah dibuat, dan pastinya sangat cocok diminum disiang hari ketika panas. Langsung saja ini bahan dan caranya :
Bahan :
3 buah mangga matang, kupas dan potong-potong buahnya
1/2 gelas jus jeruk
4 sendok makan perasan jeruk lemon
es batu atau es balok secukupnya
200 ml minuman soda
Cara :
1. Campur buah mangga, jus jeruk dan air jeruk lemon dan blender hingga halus.
2. Lalu tuang dalam sebuah teko, tambahkan soda dan campur dengan es batu.
3. Bisa juga menambahkan potongan daun mint ke dalam frappe.
Selesai, mudah dan simpel. Silahkan sobat coba buat dirumah ya!
Cara Membuat Frappe Mangga
Reviewed by MCH
on
January 19, 2015
Rating:
No comments: