banner image
Sedang Dalam Perbaikan

Materi Kuliah Akuntansi Biaya

Materi Kuliah Akuntansi Biaya
Pertemuan 1 Pendahuluan
Akuntansi dikenal masyarakat sejak manusia menggunakan uang.
Pencatatan tertua mengenai keluar masuknya uang serta utang piutang, pertama kali dilakukan diatas potongan tanah liat, yang ditemukan di Babylonia sekitar 3600 tahun sebelum masehi.
Setelah itu pencatatan dengan menggunakan daun lontar, berasal dari Mesir yang sedang dijajah Romawi.
PPT Preview | Download

Pertemuan 2 Persamaan Akuntansi
Proses Akuntansi adalah kegiatan mencatat transaksi yang terjadi setiap hari sampai penyusunan laporan keuangan.
Ada 3 cara memproses data akuntansi :
- Proses akuntansi melalui persamaan akuntansi.
- Proses akuntansi melalui perkiraan.
- Proses akuntansi melalui siklus akuntansi.
PPT Preview | Download

Pertemuan 3 Proses Akuntansi Melalui Perkiraan
Transaksi yang terjadi dalam perusahaan dapat manambah atau mengurangi jenis aktiva, kewajiban, dan modal pemilik.
PPT Preview | Download

Pertemuan 4 Proses Akuntansi Melalui Siklus Akuntansi
Proses penyesuaian merupakan proses memutakhirkan data keuangan setiap akhir tahun sebelum disusun laporan keuangan. Proses tersebut menggunakan jurnal yang dinamakan jurnal penyesuaian atau jurnal penyesuaian (Adjusting Entries).
Alasan jurnal penyesuaian harus disusun :
- Beberapa transaksi belum dilakukan jurnal karena belum saatnya dilakukan.
- Beberapa beban belum dilakukan jurnal selama periode akuntansi karena beban itu belum digunakan (expired).
- Beberapa unsur belum dilakukan pencatatan.
PPT Preview | Download

Pertemuan 5 Laporan Keuangan
Didalam perusahaan terdapat 3 jenis laporan keuangan :
1. Laporan Laba/Rugi (Income Statement).
2. Laporan Perubahan Modal (Capital Statement).
3. Neraca (Balance Sheet).
PPT Preview | Download

Pertemuan 6 Konsep Biaya
Biaya atau cost adalah pengorbanan sumber ekonomis yang diukur dalam satuan uang yang telah terjadi atau kemungkinan akan terjadi untuk mencapai tujuan tertentu. Biaya ini belum habis masa pakainya, dan digolongkan sebagai aktiva yang dimasukkan dalam neraca.
Contoh :
- Persediaan bahan baku.
- Persediaan produk dalam proses.
- Persediaan produk selesai.
- Supplies atau aktiva yang belum digunakan.
PPT Preview | Download

Pertemuan 7 Sistem Biaya dan Akumulasi Biaya
Sistem Biaya adalah organisasi dari formulir, catatan dan laporan yang terkoordinasi yang bertujuan untuk melaksanakan kegiatan dan merupakan informasi biaya bagi manajemen.
Di dalam akuntansi biaya, sistem yang dapat digunakan untuk mengalokasikan dan membebankan ke unit produksi, dikelompokkan menjadi 2 sistem, yaitu :
1. Sistem Biaya Sesungguhnya (Historis).
2. Sistem Biaya Ditentukan Dimuka (Biaya Standar).
PPT Preview | Download

Pertemuan 8 Penentuan Biaya Pesanan
Karakteristik Biaya Pesanan:
1. Sifat produksinya terputus-putus tergantung pada pesanan yang diterima.
2. Bentuk produk tergantung pada spesifikasi pemesanan.
3. Pengumpulan biaya produksi dilakukan pada kartu biaya pesanan, yang memuat rincian untuk masing-masing pesanan.
4. Total biaya produksi dikalkulasi setelah pesanan selesai.
5. Biaya produksi per unit dihitung dengan membagi total biaya produksi dengan total unit yang dipesan.
6. Akumulasi biaya umumnya menggunakan biaya normal.
7. Produk yang sudah selesai langsung diserahkan pada pemesan.
PPT Preview | Download

Pertemuan 9 Penentuan Biaya Proses
Penentuan biaya proses adalah suatu metode dimana bahan baku, tenaga kerja, dan overhead pabrik dibebankan  ke pusat biaya atau departemen.
Biaya yang dibebankan ke setiap unit produk yang dihasilkan ditentukan dengan membagi total biaya yang dibebankan ke pusat biaya atau departemen tersebut dengan jumlah unit yang diproduksi pada pusat biaya yang bersangkutan.
PPT Preview | Download

Pertemuan 10 Perhitungan Biaya Produk Bersama
Perhitungan biaya produk bersama dan produk sampingan perlu diperhatikan :
1. Ketika perusahaan menghasilkan produk lebih dari satu atau beberapa lini produk.
2. Biaya yang diperhitungkan adalah biaya yang digunakan secara bersama oleh produk bersama tersebut.
3. Perhitungan biaya ditujukan pada saat pembebanan biaya pada masing-masing produk. Pembebanan biaya dapat digunakan dalam menentukan persediaan, penentuan laba, dan pelaporan keuangan.
4. Perhitungan biaya produk bersama dan produk sampingan digunakan manajemen perusahaan untuk tujuan perencanaan laba dan evaluasi kinerja.
PPT Preview | Download

Pertemuan 11 Pengendalian Biaya Bahan Baku
Karakteristik Bahan Baku:
Bahan baku adalah bahan dasar yang diolah menjadi produk selesai, bahan baku ini terdiri dari :
1. Bahan baku langsung, yang mempunyai ciri :
- Mudah ditelusuri ke produk selesai.
- Merupakan bahan utama produk selesai.
- Dapat diidentifikasi langsung ke proses
  produksi setiap produk.
2. Bahan baku tak langsung, dalam proses produksi biaya ini diperlakukan sebagai biaya overhead.
PPT Preview | Download

Materi Kuliah Akuntansi Biaya Materi Kuliah Akuntansi Biaya Reviewed by MCH on September 18, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.